Selasa, 30 April 2013

Cheese Brownies ala Vin

Cheese brownies ala vin

 Lelehkan:

A.
Butter unsalted 225gr, sisihkan sampai hangat

B.
Dcc 150gr
Mcc 150gr
Whipping cream dairy 150gr
 (Lelehkan, sisihkan sampai hangat)

 Campur A+B

Kocok lepas:
Telur 4 butir
Vanilla 1sdm
Gula pasir 90gr

Bahan kering:
Terigu protein sedang 135gr
BP 1 sdt
Salt 1/2 sdt

Creamcheese filling (campur rata):
Creamcheese 200gr
Gula halus 35gr
Kuning telur 1 butir

Olesan:
Mcc (milk cooking chocolate), secukupnya, lelehkan

Cara buat:
- masukkan kocokan telur ke adonan butter+coklat
- masukkan bahan kering, aduk rata
- siapkan loyang 24x24x4cm, olesi margarin+taburi cocoa powder (dasar+sisi)
- tuang 2/3 adonan coklat ke loyang
- tuang adonan keju, tutup dgn sisa adonan coklat
- panggang suhu 180 derajat celcius kurang lebih 35 menit (sering cek setelah 25 menit, jangan overbaked)
- tes tusuk, sampai ada bbrp crumble yg masih menempel. Angkat-dinginkan
- sudah dingin, oles tipis permukaan brownies dengan milk chocolate yg sudah dilelehkan. comment: Ini brownies ga terlalu manis. Terasa sedikit cocoa nya yg melekat di dasar brownies Yg mau manis, tambah aja gula nya. Mau lebih nge-cheese, tambahin adonan creamcheesenya:)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar